Semenjak munculnya pandemi COVID-19 yang tidak hanya berdampak pada kesehatan masyarakat, tetapi juga memengaruhi kondisi perekonomian, pendidikan, dan kehidupan sosial masyarakat, Dampak pandemi yang begitu terasa bagi para pejuang nafkah.
Salah satu dari pejuang nafkah nenek Ruspadila (55 th) bekerja sebagai penjaga dan petugas kebersihan sekaligus tinggal di sekolah. Usianya yang tidak muda lagi untuk mencari nafkah, namun apalah daya karna tuntutan kehidupan yang memaksanya untuk bekerja mencari nafkah demi menyambung hidup.
Keseharian nenek Ruspadila, ia bertugas membersihkan sekolah, menyapu, memotong rumput, membersihkan sekitar sekolah yang beralamat di Jalan Garuda Putra No.1, 20 Ilir D. IV, Ilir Timur I, Palembang. Tepatnya di SD Negeri 40 Kota Palembang.
Ia telah lama berpisah dengan suaminya, karna itu ia bekerja sendiri mencari nafkah untuk melanjutkan kehidupan nya.
“Saya sangat berterima kasih kepada yakesma sudah membantu saya, semoga berkah untuk semua donatur.” Ucap nenek Ruspadila